Jakarta Selatan (Sabtu, 20 April 2024)- Tim Tennis Pengadilan Agama Jakarta Selatan berpartisipasi dalam memeriahkan Turnamen Tennis Beregu Tuaka Agama Cup Tahun 2024. Turnamen ini digelar sebagai bentuk penghormatan kepada Yang Mulia Ketua Kamar Agama Mahkamah Agung RI, Prof. Dr. H. Amran Suadi, S.H., M.H., M.Hum. yang memasuki purnabakti. Tim Tennis Pengadilan Agama Jakarta Selatan meraih juara kedua setelah bertanding melawan Tim Tennis Pengadilan Agama Jakarta Barat. Pertandingan diadakan di lapangan tenis GOR Soemantri Brodjonegoro dan diresmikan oleh Ketua Kamar Agama Mahkamah Agung Prof. Dr. H. Amran Suadi, S.H., M.H., M.Hum. Turnamen ini dihadiri juga oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Drs. H. Muchlis, S.H., M.H. Peserta turnamen berasal dari Hakim dan Aparatur Peradilan Agama di wilayah Jakarta, meliputi dari Kamar Agama, Badan Peradilan Agama, Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Jakarta, dan Pengadilan Agama (PA) sewilayah hukum PTA Jakarta. Keluarga Besar Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengucapkan selamat memasuki masa purnabakti kepada Prof. Dr. H. Amran Suadi, S.H., M.H., M.Hum. semoga keberkahan, kesehatan dan keselamatan selalu menyertai beserta keluarga.