Acara diawali dengan pembacaan doa, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian kesan dan pesan dari para pegawai yang mutasi. Selanjutnya, Ketua Pengadilan Agama Jakarta Selatan memberikan sambutan yang berisi apresiasi mendalam atas dedikasi dan pengabdian para pejabat dan pegawai selama bertugas.
“Perpindahan tugas merupakan bagian dari perjalanan karier sekaligus penyegaran organisasi. Semoga di tempat tugas yang baru, Bapak/Ibu dapat terus berprestasi dan menjaga nama baik lembaga,” ungkap beliau dalam sambutannya.
Dalam kesempatan yang sama, pegawai yang mendapat alih tugas turut menyampaikan ucapan terima kasih atas kebersamaan dan dukungan seluruh keluarga besar Pengadilan Agama Jakarta Selatan selama menjalankan tugas, serta memohon doa agar dapat mengemban amanah baru dengan sebaik-baiknya.
Suasana haru terasa ketika prosesi penyerahan cendera mata dilakukan sebagai bentuk kenangan dan penghargaan. Acara kemudian ditutup dengan ramah tamah dan sesi foto bersama, yang menegaskan eratnya tali silaturahmi meskipun para pegawai akan bertugas di tempat yang berbeda.
Melalui kegiatan ini, Pengadilan Agama Jakarta Selatan berharap hubungan baik dan silaturahmi tetap terjalin, serta mendoakan para Panitera, Panitera Muda, dan PPPK yang berpindah tugas agar senantiasa diberikan kesuksesan, kesehatan, dan keberkahan dalam menjalankan amanah di tempat baru.

Layanan PRIMA, Putusan BERKUALITAS ✨